RI News – Yayasan Bethesda Ministry BSD menggelar Nonton Bareng (Nobar) film “HIS ONLY SON” bersama 40 anak-anak Yatim/Piatu Panti Asuhan Pintu Elok, bertempat di CGV Transmart Graha Raya, Sabtu (23/9/2023).
Selain anak-anak panti asuhan, beberapa tamu undangan dari berbagai macam komunitas turut diundang sampai total penonton hingga 300 Orang dibagi menjadi 2 studio.
Ketua Yayasan Bethesda Ministry BSD, Desra Natasha WN, menyampaikan bahwa dalam kegiatan ini mengandung nilai positif apa lagi dengan mendekatkan dengan Tuhan.
“Saya rasa kegiatan ini penuh dengan nilai positif, pertama adik-adik panti asuhan bisa merasakan nonton bioskop yang mungkin dia jarang rasakan, berbeda-beda dengan kita yang mampu,” kata Desra.
Lanjut, dirinya menjelaskan nilai positif selanjutnya yang dimaksud ialah pelajaran akan sejarah agama.
“Dari kita menonton film HIS ONLY SON, kita akan mendapatkan pelajaran dari sejarah bagaimana mereka patuh dan tunduk akan perintah Tuhan, meski darah kandungnya sendiri harus dikorbankan,” jelasnya.
Dan terakhir, dirinya berpesan untuk selalu berbuat baik kepada sesama manusia.
“Saling tolong menolong itu suatu kewajiban, karena Tuhan mengajarkan kasih-Nya kepada kami, dan kasih Tuhan yang kita juga harus berikan kepada sesama,” pungkasnya.
Acara Nonton Bareng HIS ONLY SON juga didukung oleh Kantor Notaris Desra Natasha WN, Warga Negara and Partner, Pisang Madu Pasti, Jaringan Doa Regional Banten, dan MY HOME.